Posted by: retarigan | September 2, 2017

Brainy Quote ‘Do not dwell in the past, do not dream of the future, concentrate the mind on the present moment’ ~ Buddha 001


Setiap orang pasti memiliki masa lalu. Setiap orang yang masih hidup juga sedang menjalani hari ini. Dan setiap orang juga sedang merencanakan masa depan. Persoalannya, banyak orang yang terus hidup di masa lalu dan tidak beranjak dari sana. Sebagian justru terlalu khawatir tentang masa depan hingga melupakan indahnya hari ini.

Brainy Quote ~ Buddha 001

Buddha, pemimpin spiritual, lahir di Nepal dan hidup dalam rentang tahun 600-300 BC, pernah meng-quote, ‘Do not dwell in the past, do not dream of the future, concentrate the mind on the present moment.’ Secara bebas diterjemahkan, ‘Jangan menetap di masa lalu, jangan bermimpi akan masa depan, konsentrasikan pikiran saat sekarang.’

Kita seharusnya ‘move on’ dari masa lalu dan bergerak ke masa kini. Biarlah masa lalu menjadi memori indah sekaligus sebagai proses belajar untuk ke tahap kehidupan berikutnya. Kita juga harus optimis terhadap masa depan tanpa rasa khawatir yang berlebihan.

Kita harus mampu menjalani hari ini, melakukan yang terbaik saat ini, sebagai bekal untuk menghadapi masa depan. Jangan menyesali apa yang sudah berlalu. Jangan juga terlalu takut menyongsong masa yang akan datang. Semua itu dapat kita atasi dengan melakukan yang terbaik saat ini.

Hari ini adalah ‘present’ dari sang Ilahi. Waktu terbaik untuk bersyukur. Saat terindah untuk dinikmati dan dijalani. Karena, tidak mungkin kembali ke masa lalu dan juga tidak memungkinkan untuk segera ke masa depan.

Saat ini, adalah kesempatan terbaik. Jadi, jangan sia-siakan waktu yang sedang tersedia. Karena saatnya akan tiba, kita sudah ada di masa depan sebagai masa kini, dan masa kini sebagai masa lalu yang sudah kita tinggalkan.

Hari ini adalah hadiah terindah untuk dinikmati dan disyukuri. Pikirkanlah itu!

Tangerang Selatan, 2 September 2017

Riset Corporation

Pages: 1 2


Leave a comment

Categories