Posted by: retarigan | February 2, 2018

Brainy Quote ‘Advice is like snow – the softer it falls, the longer it dwells upon, and the deeper it sinks into the mind’ ~ Samuel Taylor Coleridge 001


Pernahkah Anda memberikan saran kepada orang lain? Atau pernahkah Anda menerima saran dari pihak lain? Setiap orang butuh masukan dan saran ide dari orang lain. Tujuannya untuk mendapatkan inspirasi. Karena, seringkali (sampai batas tertentu) orang lain lebih bijak dan obyektif dalam menilai kita dan dapat memberikan saran yang bermanfaat demi kebaikan kita. Saran yang baik seperti salju yang turun ke bumi.

Brainy Quote ~ Samuel Taylor Coleridge 001

Seperti quote yang pernah diutarakan oleh Samuel Taylor Coleridge Samuel Taylor Coleridge, seorang filsuf dan penyair berkebangsaan Inggris, hidup dalam rentang tahun 1772-1834, ‘Advice is like snow – the softer it falls, the longer it dwells upon, and the deeper it sinks into the mind.’ Secara bebas diterjemahkan, ‘Saran itu seperti salju – semakin lembut jatuhnya, semakin lama dia berdiam, dan semakin dalam tenggelam ke dalam pikiran.

Bila saran yang kita terima direnungkan dengan baik, ia akan mengkristal seperti salju. Semakin lama ia berdiam akan semakin dalam ia merasuk ke dalam pikiran. Saran tersebut dapat menjadi pedoman kita dalam menjalani hidup yang lebih baik.

Bukalah pikiran! Terimalah saran, andai awalnya kita merasa saran tersebut tidak sesuai dengan apa yang kita pikirkan. Pada akhirnya, saran yang kita terima dan mendiami pikiran kita, dapat memberi manfaat bila kita mengikuti saran dengan bijak.

Tangerang Selatan, 2 Februari 2018

Riset Corporation

Pages: 1 2


Leave a comment

Categories